Kapolda Sumsel Tertibkan Polisi Yang Tidak Kenakan Masker
PALEMBANG, rakyatrepublika.com-
Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran wabah pandemi covid 19 Polda Sumsel melaksanakan kegiatan penegakan disiplin protokol kesehatan di Mapolda Sumsel, Selasa (18/8/2020), kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri.
“Kita tau pandemi virus corona masih terus ada, maka dari itu kita melakukan penertiban secara internal terlebih dadulu. Kita periksa suhu tubuh, cek masker dan bila mana tidak ada yang menggunkan masker maka akan kita berikan,”ujar Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri kepada sejumlah wartawan usai melakukan kegiatan.
Dikatakan Eko Indra, bahwa kegiatan yang dilakukan tersebut serentak di seluruh Polda, Polresta dan akan berlangsung setiap hari.” Ini akan dilakukan secara terus- menerus,” ujarnya.
Dengan menggunakan rompi merah bertuliskan penegak disiplin protokol kesehatan Kapolda, wakapolda, humas dan PJU lainnya ikut memeriksa suhu anggota polri yang bertugas di Mapolda Sumsel.
(Mella)