Mengungkap Fakta Dibalik Berita

Ketua GANN Sumsel :Tes Darah dan Rambut Harus Dilakukan Untuk Calon Kepala Daerah Yang Mengikuti Pilkada

0
PALEMBANG, rakyatrepublika.com-

Tes urine yang dilakukan oleh BNNP Sumsel terhadap calon pejabat yang hendak mengikuti Pilkada, membuat Ketua GANN (Generasi Anti Narkotika Nasional) Sumsel, Albizia Rahidin Anang angkat bicara. Menurut Albizia, tes yang dilakukan seharusnya tidak hanya tes urine saja tetapi juga meliputi tes darah dan rambut.

“Saat ini KPU ( Komisi Pemilihan Umum) Sumsel telah bekerja dengan intansi terkait guna melakukan tes kesehatan bagi calon pemimpin kepala daerah dengan melakukan tes urine, maka dari itu kami dari keluarga besar GANN Sumsel meminta agar tes tersebut bukan urine saja melainkan juga di tes darah dan rambut,” ujarnya.

Dikatakan Albizia, telah ada undang-undang yang mengatur bagi calon pejabat yang hendak mengikuti Pilkada.”Hal ini sesuai dengan rancangan Undang-undang (UU) Perubahan atas UU Nomor 8 tahun 2015 tentang Pilkada, lmbauan ini sebaiknya bisa menjadi bahan masukan revisi UU Pilkada,” imbuhnya.

Putera pertama Rahidin Anang ini juga menyebutkan, jika dilakukan tes darah dan rambut maka akan ketahuan bagi calon kepala daerah yang terindikasi sebagai pamakai narkoba atau tidak.”Memang Sejauh ini belum ada indikasi tersebut, tetapi jika memang ada maka pihak BNNP Sumsel harus tegas menyikapi hal tersebut,” pungkasnya. (Mella)

Leave A Reply

Your email address will not be published.