Mengungkap Fakta Dibalik Berita

Pelaku Begal Diringkus Korbannya Sendiri

0
PALEMBANG, rakyatrepublika.com-
Heri Dermawan (42) warga jalan
Pangeran Sido Ing Lautan kelurahan 32 Ilir kecamatan IB II Palembang. Pria ini pun nyaris tewas menjadi bulan-bulanan massa yang geram melihat prilakunya.

 

Pasalnya, warga kesal ketika melihat pelaku sudah gagal melakukan aksi pembegalan terhadap korban bernama Herianto (25) warga jalan Dusun III Sungai Aur kelurahan Pedamaran IV kecamatan Pedamaran kabupaten Ogan Ilir (OI) lalu korban pun menyerahkan pelaku ke aparat Polresta Palembang.

 

Dari Informasi yang dihimpun, kejadian tersebut bermula saat korban Herianto tengah melintas di kawasan samping museum Garuda Pancasila yang hendak menuju ke arah masjid Agung, Kamis (18/1/2018) malam. Namun Ketika melintas di TKP,  korban melihat pelaku sengaja melintangkan sepeda motor miliknya ditengah jalan.‎ korban pun sempat mengklakson pelaku yang diduga pelaku pembegalan tersebut, kemudian korban mendahului pelaku.

 

Namun, saat itu kedua pelaku malah mengejar dan memepet korban. Tak hanya sampai disitu, pelaku lantas menodongkan sebilah senjata tajam ke
arah korban sembari mengatakan agar turun dari sepeda motornya.‎

 

Sementara Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Yon Edi Winara
melalui Kasubag Humas Polresta Palembang, Iptu Samsul ketik dikonfirmasi mengatakan bahwa pihaknya telah menerima laporan korban dan mengamankan pelaku berikut barang bukti sebilah pisau serta satu unit sepeda motor Yamah Mio yang digunakan untuk melakukan kejahatan.

 

Reporter : Meyda Sari
Editor      : Arman

Leave A Reply

Your email address will not be published.