Mengungkap Fakta Dibalik Berita

Sekda Sumsel : Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Lebih Maksimal

0

PALEMBANG, rakyatrepublika.com-
Guna meningkatkan pelayanan publik di bidang kesehatan, Rumah Sakit Pelabuhan Palembang membangun rumah sakit yang baru. Peletakan batu pertama rumah sakit tersebut yang berlokasi di jalan Mayor Memet Sastrawirya, Jumat (15/12/2017).

Peletakan batu pertama ini dihadiri langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan Nasrun Umar, Direktur Utama PT Pelindo 2, Elvyn G Masassya, Walikota Palembang Harnojoyo, Direktur Utama RS Pelabuhan Palembang Desi Emastari, General Manager Pelindo Cabang Palembang Agus Hendrianto serta para FKPD Kota Palembang.

Pembangunan RS Pelabuhan ini direncanakan selesai pada bulan Mei 2019 dengan memiliki 186 tempat tidur kelas superior hingga kamar kelas 3. Setelah selesainya pembangunan RS Pelabuhan ini, diharapkan RS Pelabuhan bisa naik menjadi RS kelas C dan tidak menutup kemungkinan bisa menjadi Kelas B.

“Selamat atas akan dibangunnya RS Pelabuhan yang baru. Semoga RS Pelabuhan bisa naik menjadi Kelas B dan bisa memberi pelayanan kepada masyarakat secara maksimal”, ujar Nasrun semebari mengingatkan agar pelayanan yang diberikan dapat lebih baik lagi dan lebih maksimal. Sehingga kebutuhan kesehatan masyarakat terpenuhi. (ril)

Leave A Reply

Your email address will not be published.