Mengungkap Fakta Dibalik Berita

DPD RI Imbau Agar Jauhkan Anak dari Ideologi Radikalisme Kampus

0

JAKARTA, rakyatrepublika.com-

Wakil Ketua DPD RI Darmayanti Lubis mengimbau masyarakat khususnya keluarga agar memperhatikan anak-anak dari pengaruh pendidikan dan paham radikalisme – teorrisme yang belakangan menjamur di beberapa universitas atau perguruan tinggi Indonesia.

“Saya menghimbau keluarga Indonesia untuk menjauhkan anak-anak dari lembaga pendidikan dan universitas yang mengajarkan paham ideologi radikalisme dan terorisme,” tegas Darmayanti di Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (4/6/2018).

Hal itu diakui senator asal Sumatera Utara itu karena perkembangan teknologi sangat maju, sehingga mudah diakses oleh semua orang termasuk anak-anak. Tseperti yang terjadi di kampus Universitas Riau (UNRI) dan diamankan aparat akibat membuat bom yang akan diledakkan di DPRD Riau dan DPR RI.

Karena itu, Darmayanti berharap peran dan fungsi keluarga khususnya orang tua harus lebih ditingkatkan lagi agar ana-anak terkontaminasi ideologi dan paham radikalsime.

Seperti diketahui, tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri telah menangkap tiga terduga teroris di kawasan Kampus UNRI di Jalan HR Soebrantas Kecamatan Tampan, Pekanbaru, Riau, Sabtu (2/6/2018) lalu.

Dari penyelidikan sementara, baru MNZ yang ditetapkan sebagai tersangka, sedangkan status dua orang lainnya masih sebagai saksi.

Sementara itu menyinggung korban erupsi Gunung Sinabung, Sumatera Utara sejak 2010, menurut Darmayanti, telah mengakibatkan banyak anak-anak yang putus sekolah, dan kerugian lain yang dialami masyarakat sekitar Sinabung.

Untuk itu, Darmayanti berpesan agar pemerintah pusat bisa memberikan perhatian serius kepada pengungsi erupsi Gunung Sinabung. “Kami juga berharap pusat bisa memberikan bantuan yang tepat sasaran, maka langkah awal kementerian dan lembaga perlu melakukan pengkajian,” kata Darmayanti.

Karena itu DPD RI akan memanggil kementerian dan lembaga terkait terkait erupsi gunung Sinabung tersebut. “Kita akan memanggil kementerian dan lembaga terkait agar permasalahan ini tidak semakin meluas,” ungkap Darmayanti.

Bupati Karo Terkelin Brahmana berharap kedatangnya bisa ada persamaan persepsi antara DPD dan DPR sehingga permasalahan Gunung Sinabung ini bisa terselesaikan secara komprehensif.

“Artinya dengan permintaan Bu Darmayanti adanya kajian mendalam terkait bantuan sangat baik. Tentunya kita akan welcome dengan adanya kajian-kajian agar bantuan tepat sasaran,” ujar Terkelin.

Reporter : Achmad Munif
Editor : Mella

Leave A Reply

Your email address will not be published.