Polsek Sako Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Kurang Mampu
PALEMBANG, rakyatrepublika.com-
Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 72 serta menyambut bulan suci Ramadhan, Polsek Sako yang dipimpin oleh Kapolsek Sako Kompol Ahmad Firdaus memberikan bantuan berupa sembako bagi masyarakat kurang mampu, Jumat (11/5/2018).
“Hal ini dilakukan agar Polri dapat lebih dekat dengan masyarakat, masyarakat mencintai Polri begitupun sebaliknya Polri mencintai masyarakat, kegiatan ini memang kita lakukan secara rutin,” ujar Ahmad Firdaus kepada rakyatrepublika.com
Ditambahkan Ahmad Firdaus, kupon yang dibagikan kepada warga kurang mampu sebanyak 200 kupon.”Kami sengaja mendatangi Polsek Sako, Pos Pol, terminal dan masyarakat disekitar Pasar Sako untuk membagikan kupon tersebut,” imbuhnya.
Tak hanya memberikan perhatian kepada masyarakat di wilayahnya, Kompol Ahmad Firdaus juga mengikutsertakan tahanan yang saat ini mendekam di sel tahanan Mapolsek Sako untuk diberikan bantuan sembako.
“Kami berikan kepada keluarga tahanan yang datang, mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini dapat mengurangi sedikit beban keluarga para tahanan,” pungkasnya. (Mella)