70 Persen Madrasah di Sumsel Siap Laksanakan UNBK
PALEMBANG, rakyatrepublika.com-
Sebanyak 70 Persen dari 22 Madrasah Aliyah (MA) Negeri yang ada di Sumsel siap melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Untuk Daerah yang belum siap melaksanakan diantaranya OKUS, Pagaralam, Empat Lawang dan Muratara. Hal ini disampaikan Kabid Pendidikan Madrasah Kanwil Kementrian Agama Sumsel Kushrin.
“Jumlah lembaga Aliyah di Sumsel sebanyak 221 lembaga yang terdiri dari 22 MA Negeri dan 199 MA Swasta. Dari 22 MA Negeri baru 70 persen yang siap melaksanakan UNBK, empat daerah yang belum bisa UNBK karena pengatuh sinyal, server, dan sarana dan prasarana. Yang belum siap melaksanakan UNBK menggunakan sistem UNKP,” ujarnya.
Ketika ditanya jumlah siswa MA yang mengikuti Ujian Nasional, Kushrin menjelaskan, dari jumlah sekitar 12 ribu siswa MA, yang sudah didata melalui Efisien Manajemen Informasi Sistem (EMIS) sebanyak 9500 siswa.”Sampai saat ini kita masih terus mendata siswa yang ikut UN ditingkat MA,” katanya.
Lebih lanjut, Kushrin menghimbau kepada siswa madrasah untuk mempesiapkan diri sebaik-baiknya dalam menghadapi UN nanti. “Siswa jangan takut, jagalah kesehatan dan yang terpenting jangan percaya dengan isu beredarnya kunci jawaban. Jadi siswa harus percaya dengan kemampuan diri sendiri, UN merupakan sarana evaluasi pembelajaran, karena itu siswa tidak perlu takut,” ujarnya.
Untuk menghadapi UN, kata Kushrin, pihaknya telah mengahimbau kepada pihak sekolah agar terlebih dahulu melakulan simulasi UNBK hingga Januari mendatang. “Berdasarkan informasi yang diberikan sekolah madrasah, mereka sudah melaksanakan 2 kali simulasi. Simulasi terakhir dilaksanakan pada Januari mendatang. Simulasi ini bertujuan untuk mengevaluasi sejauh mana kesiapan siswa menghadapi UN,” pungkasnya.
Reporter : Hasan Basri Editor : Arman Posting : Angga