Dharma Wanita Disdik Kota Palembang Bagikan 600 Paket Sembako
PALEMBANG – Sebagai bentuk kepedulian kepada Tenaga Pengajar Honor yang terdampak Covid-19 terlebih kesulitan memenuhi kebutuhan di Bulan Ramadhan, Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Palembang bagikan 600 paket sembako di kantor Dinas Pendidikan Kota Palembang, Jumat (30/4/2021).
Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Palembang HJ Lelarani A. Zulinto, mengatakan 600 paket sembako yang dibagikan kepada para Tenaga Honor, OB, Anak Yatim Piatu beserta warga SD di sekitar kantor Dinas Pendidikan Kota Palembang.
“Sembako yang dibagikan berupa minyak, tepung terigu, sirup, Gula dan lain-lain,” ujar Lelarani .
Menurut Lelarani, sejak tahun kemarin terbentuk Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Kota Palembang, sudah melakukan kegiatan bagikan sembako terhadap para guru honor dan lain-lain dan juga sosial kemasyarakatan. “Semua anggotanya aktif hingga saat ini,” terangnya.
Dikatakannya di tengah pendemi ini, Dharma Wanita Persatuan Disdik Kota Palembang begitu merasakan dampak yang dialami tenaga guru honor dan lain-lain sekitar sehingga berinisiatif mengajak kerja sama seluruh kepala Sekolah yang ada di Kota Palembang baik tingkat SD, SMP yang mau bersedakah dan Infaq berupa sembako bukan uang dan tidak ditentukan berapa banyak sedekah dan Infaq tersebut.
“Ini hasil sembako dari seluruh Kepala Sekolah yang ada di Kota Palembang baik tingkat SD, SMP yang dikumpulkan ini,” ulasnya.
“Kita semua tentu berharap musibah Covid-19 ini bisa segera berakhir dan kembali normal dan bantuan yang diberikan ini bisa bermanfaat bagi yang menerima dan bisa menggerakkan organisasi wanita lain untuk melakukan hal yang sama,” pungkasnya.(Ari)